Kina adalah obat yang digunakan untuk mengatasi penyakit malaria yang disebabkan oleh parasit Plasmodium falciparum. Ini merupakan salah satu jenis malaria yang umum terjadi di Indonesia sekaligus malaria yang paling serius sehingga langkah penanganannya sering kali dilakukan di rumah sakit. Kina dapat digunakan secara individu atau tergabung dengan obat antimalaria lain. Obat ini berfungsi membunuh parasit yang masuk ke tubuh melalui gigitan nyamuk.
Di samping menangani malaria, kina juga dapat digunakan untuk meredakan kram kaki parah yang muncul pada malam hari. Tetapi antimalaria ini hanya akan diberikan jika kram kaki muncul secara rutin dan metode pengobatan lain tidak efektif.
Peringatan:
Dosis Kina
Dosis penggunaan kina untuk tiap pasien umumnya berbeda-beda. Penentuan takaran ini tergantung pada jenis penyakit, tingkat keparahan, serta kondisi kesehatan pasien. Khusus untuk pasien anak-anak, dokter juga akan mempertimbangkan berat badan sebagai faktor utama penentu dosis.
Tabel berikut ini menjelaskan takaran umum untuk kina dalam bentuk tablet yang biasa dianjurkan dokter untuk mengatasi malaria.
Dosis kina untuk menangani kram kaki yang muncul pada malam hari tentu berbeda dengan pengobatan malaria. Dokter umumnya menganjurkan pasien dewasa serta lansia untuk mengonsumsi tablet kina 300 mg sebelum tidur.
Kenali Efek Samping dan Bahaya Kina
Semua obat berpotensi memicu efek samping, termasuk kina. Beberapa efek samping yang mungkin terjadi saat mengonsumsi antimalaria ini adalah:
Di samping menangani malaria, kina juga dapat digunakan untuk meredakan kram kaki parah yang muncul pada malam hari. Tetapi antimalaria ini hanya akan diberikan jika kram kaki muncul secara rutin dan metode pengobatan lain tidak efektif.
Peringatan:
- Wanita hamil dan menyusui sebaiknya berkonsultasi dengan dokter sebelum menggunakan kina.
- Penting bagi penderita malaria untuk menghabiskan obat ini sesuai resep dokter untuk memastikan kesembuhan dan mencegah kambuhnya gejala.
- Hentikan penggunaan kina jika sama sekali tidak berdampak positif sedikitpun setelah satu bulan.
- Harap berhati-hati jika menderita gangguan mata atau pendengaran, gangguan ginjal, gangguan hati, gangguan jantung, kencing darah, myastenia gravis,diabetes serta defisiensi glukosa-6-fosfat dehidrogenase (G6PD).
- Pengguna kina sebaiknya tidak mengemudikan kendaraan atau mengoperasikan alat berat. Obat ini berpotensi memicu gangguan penglihatan dan vertigo pada sebagian orang.
- Jika menggunakan kina, beri tahu dokter sebelum menjalani penanganan medis apa pun.
- Hindari konsumsi minuman tonik serta minuman keras selama menggunakan kina.
Dosis Kina
Dosis penggunaan kina untuk tiap pasien umumnya berbeda-beda. Penentuan takaran ini tergantung pada jenis penyakit, tingkat keparahan, serta kondisi kesehatan pasien. Khusus untuk pasien anak-anak, dokter juga akan mempertimbangkan berat badan sebagai faktor utama penentu dosis.
Tabel berikut ini menjelaskan takaran umum untuk kina dalam bentuk tablet yang biasa dianjurkan dokter untuk mengatasi malaria.
- Usia Dosis Frekuensi Durasi penggunaan
- Orang dewasa 600 mg 3 kali sehari 1 minggu hingga 10 hari
- Di bawah 11 tahun 10 mg / kg berat badan 1 kali tiap 8 jam 1 minggu
Dosis kina untuk menangani kram kaki yang muncul pada malam hari tentu berbeda dengan pengobatan malaria. Dokter umumnya menganjurkan pasien dewasa serta lansia untuk mengonsumsi tablet kina 300 mg sebelum tidur.
Kenali Efek Samping dan Bahaya Kina
Semua obat berpotensi memicu efek samping, termasuk kina. Beberapa efek samping yang mungkin terjadi saat mengonsumsi antimalaria ini adalah:
- Gangguan mata.
- Gangguan pendengaran.
- Sakit kepala atau vertigo.
- Mual.
- Muntah.
- Sakit perut.
- Diare.
- Linglung.
- Otot lemas.
- Meningkatnya sensitivitas terhadap cahaya.
Posting Komentar untuk "Kina"
Terimakasih Telah berkunjung di blog sederhana ini. Silahkan tinggalkan komentar atau pesan dan kesan. Saya yakin yang berkunjung adalah orang Berpendidikan dan Terpelajar dan tidak akan meninggalkan kesan yang mengandung unsur "SARA"